Kayu jati merupakan kayu yang berasal dari pohon jati, kayu jati sendiri memiliki ciri ciri yakni: berukuran besar, berbatang pohon yang lurus, pada musim kemarau daunnya akan gugur, serta dapat tumbuh hingga ketinggian 30 – 40 m. Kayu jati sudah sangat terkenal kuat dan memiliki banyak manfaat, ada juga sebagian orang menganggap bahwakayu jati merupakan lambang kemewahan begi mereka yang memilikinya (furniture).
MENGENAL KAYU JATI
Pada awalnya pohon jati dianggap sebagai
jenis asing dari pohon yang dimasukkan ke jawa yang ditanam oleh orang
orang hindu ribuan tahun yang lalu. Tetapi setelah hasil pengujian
variasi isozyme yang telah dilakukan Kertadikara pada tahun 1994
membuktikan bahwa jati di Jawa merupakan hasil evolusi sejak puluhan
hingga ratusan ribu tahun yang lalu.
Pertumbuhan pohon jati yang dimana
sebagai penghasil kayu jati dapat dikatakan lamban dengan germinasi yang
rendah. Hal ini membuat proses propagasi secara alami menjadi sulit.
Hal ini pula yang mengakibatkan permintaan akan ketersediaan kayu jati
sering tidak dapat dipenuhi.
Di Indonesia kayu jati dianggap sebagai
kayu yang memilliki kualitas terbaik, sehingga kayu jati selalu menjadi
primadona. Hal ini dikarenakan kayu jati adalah kayu dari pohon yang
bertekstur lingkar besar, batangnya lurus, serta memiliki sedikit
cabang. Kayu jati yang dianggap memiliki kualitas yang lebih bagus
daripada kayu jati Jawa adalah kayu jati Myanmar.
Kayu jati jawa juga lebih halus daripada
kayu jati dari daerah lain di Indonesia. di pulau jawa sendiri, orang
mengenal 6 macam kayu jati yaitu, jati lengo, jati sungu, jati malam,
jati werut, jati doreng, jati kapur, dan jati kembang. Kesemuanya
memiliki ciri khasnya masing masing.
Kepadatan dari kayu jati sendiri
berkisar antara 700 sampai 930 kilogram permeter kubik. Kayu jati juga
deikenal awet karena anti rayap, jamur, serta udara lembab. Kayu jati
juga mampu bertahan pada perubahan suhu udara, hal ini disebabkan oleh
karena zat ekstaktif pada pohon yang disebut tectuquinon.
MANFAAT KAYU JATI
Kayu jati memiliki banyak manfaat bagi
kita. Pada jaman dahulu peralatan peralatan dari kayu jati merupakan
peralatan yang memiliki kualitas serta bernilai tinggi. Dalam struktur
bangunan rumah, misalnya rumah adat Jawa Tengah (joglo) hampir seluruh
bagian rumahnya menggunakan kayu jati. Mulai dari tiang penopang, pintu,
jendela, hingga rangka atas dari rumah juga menggunakan kayu jati ini.
Kayu jati juga sering digunakan sebagai venir untuk melapisi wajah kayu
lapis mahal, juga bisa digunakan sebagai keing keping parket untuk
menutup lantai agar terlihat lebih elegan.
Penggunaaan kayu jati juga sering kita
temui pada mebel atau furniture. Biasanya orang orang masih menganggap
mebel dengan bahan kayu jati merupakan asset yang berharga dan lambang
kebanggaan tersendiri. Karena dilihat dari segi kualitas kayu jati jelas
lebih unggul daripada kayu yang lainnya. Selain itu furniture yang
memiliki bahan kayu jati selalu menjadi primadone sebagai salah satu
produk ekspor. Di Indonesia sendiri biasanya produksi furniture
dilakukan di Jepara, Jawa Tengah.
Untuk anda yang memiliki furniture dari
bahan kayu jati jangan lupa pula untuk melakukan perawatan terhadap
furniture anda, hal yang biasanya dilakukan adalah tetap menjaga
kebersihan serta mengelap furniture dengan menggunakan minyak jat atau
pledge. Hal ini dilakukan agar furniture anda selalu terawat dan tampak
selalu indah.
No comments:
Post a Comment